Dalam rangka meninjau ulang relevansi profil lulusan dengan kebutuhan dunia kerja saat ini, Program Studi Magister Manajemen (MM) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Jember menggelar Market Signal Study bertajuk “Rumusan Profil Lulusan Prodi MM FEB UNEJ” pada hari Selasa, 4 September 2018 di Meeting Room Hotel Aston Jember. Acara ini ini digelar sebagai langkah awal untuk merumuskan kurikulum berbasis riset yang sedang digarap oleh Prodi MM dan didanai oleh program hibah dari Islamic Development Bank (IDB). Market Signal Study yang dilaksanakan dengan konsep focus group discussion ini melibatkan jajaran dekanat FEB, komisi bimbingan prodi MM, dan dosen prodi MM. Tak hanya melibatkan pihak internal, acara ini juga turut mengundang beberapa petinggi dari universitas lain di Kabupaten Jember, yaitu Ketua dan Ketua Prodi MM STIE Mandala, Wakil Direktur Pascasarjana IAIN Jember, dan Ketua Prodi MM Universitas Muhammadiyah Jember. “Diskusi ini sangat bermanfaat untuk mengupdate profil lulusan prodi MM, menentukan spesialisasi atau kekhususan prodi MM ke depannya, dan menyesuaikan kurikulum prodi MM ” ujar Ketua Program Studi Magister Manajemen FEB UNEJ, Dr. Hari Sukarno, M.M. Ke depannya, Prodi MM berencana mengadakan acara FGD secara berkala dengan topik lain yang tetap melibatkan pihak internal maupun eksternal. Selain sebagai sarana bertukar informasi yang bermanfaat, acara ini juga digelar untuk terus menjalin komunikasi dan kerjasama dengan sesama prodi sejenis di Kabupaten Jember.